Bantarkawung – (Bantarkawung.brebeskab.go.id)
Dalam rangka pencegahan stunting, pemerintah kabupaten Brebes melaksanakan kegiatan pemberian makanan tambahan (PMT) BADUTA dan edukasi 1000 HPK bagi ibu hamil dan menyusui di pendopo kecamatan Bantarkawung pada hari rabu, 9 nopember 2022. Hadir dalam acara tersebut Bupati Brebes Ibu Idza Priyanti, SE, MH,Kepala DP3KB Kabupaten Brebes Bapak Drs. Ahmad Mamun, M.Si, Forkopincam Bantarkawung, Kapus Bantarkawung, Kapus Buaran serta Ibu Hamil, Ibu menyusui serta anak bergejala stunting.
Bupati Brebes Ibu Idza Priyanti, SE, MH dalam sambutannya berharap baduta yang hadir bisa tumbuh menjadi baduta yang sehat dan kelak setelah menginjak usia sekolah bisa sampai ke jenjang perguruan tinggi, jangan sampai baduta menjadi anak yang stunting, berharap bantuan PMT dapat bermanfaat untuk pencegahan stunting. “Agar ekonomi rumah tangga bisa tercukupi anak cukup dua saja. Mengharapkan Tim Pendamping Keluarga (TPK) melakukan pendampingan kepada Ibu Hamil, agar ibu hamil dapat melahirkan dengan sehat dan selamat dan setelah melahirkan diharap Ibu segera ber Kb dengan Implant dan IUD” ujarnya. Di akhir sambutannya, beliau memohon do’a karena desember akan purna tugas serta mohon do’a restu untuk menjadi Wakil Rakyat (DPR RI).
Kepala DP3KB Kabupaten Brebes menyampaikan bahwa menjaga kesehatan anak dan memeliharanya adalah kewajiban orang tua yang mana salah satu cara yang bisa dilakukan dengan memberi makanan yang baik dan memenuhi kebutuhan makanan B2SA (Beragam, Bergizi, Seimbang dan Aman).