Bantarkawung – (Bantarkawung.brebeskab.go.id)
Dalam rangka menjaga kesehatan dan meningkatkan silaturahmi antar instansi di Kecamatan Bantarkawung, Pemerintah Kecamatan Bantarkawung menggelar kegiatan Senam Bersama pada hari jum’at tanggal 11 Nopember 2022.
Kegiatan senam bersama tersebut diikuti oleh Camat beserta pejabat struktural dan pegawai kantor kecamatan Bantarkawung, pegawai Puskesmas Bantarkawung dan Puskesmas Buaran, Koordinator beserta pegawai Satkoryan P3KB Kecamatan Bantarkawung.
Dengan kegiatan senam bersama ini diharapkan selain untuk menjaga kesehatan dan kebugaran dapat meningkatkan atau mempererat tali silaturahmi antar pegawai kecamatan dan antar instansi sehingga dapat mempererat jalinan sinergitas antar instansi di wilayah kecamatan Bantarkawung.